NWQA9y4fvqTQ9rz5lZU0Ky7avuunQd0OpkNmfOuq
Bookmark

[LN] Seishun Nishuume no Ore ga Yarinaosu, Botchina Kanojo Tono Youkyana Natsu Volume 2~ Chapter 2 [IND]

 


Penerjemah : Nobu


Proffreader : Nobu


Chapter 2: Nichirin-senpai


     Nichirin-senpai adalah murid kelas dua yang satu tahun lebih tua dariku.

     Kami pertama kali bertemu pada musim panas pertama, aku merasa ada kesamaan dalam suasana hati yang sedikit terpisah dari orang-orang di sekitar, dan itulah yang membuat kami menjadi dekat.

     Kacamata tipis dengan bingkai kecil dan rambut hitam panjang yang berkilauan hingga ke belakang menjadi kesan yang tidak terlupakan.

     Aku sering berbicara dengan senpai saat istirahat makan siang atau setelah sepulang sekolah, kami saling menyapa ketika bertemu di gedung sekolah, dan kadang-kadang kami juga pulang bersama jika waktu kami bertepatan.

     Tidak hanya itu, kami berdua bahkan pernah pergi bermain bersama di hari libur.

     Bisa dibilang dialah satu-satunya orang yang membuatku terbuka ketika aku kehilangan kemampuan untuk memercayai orang lain, terutama perempuan.

     Pada pertemuan pertama kami, dialah yang pertama kali memberitahuku bahwa penampilanku menarik dan dia juga yang memberiku kesempatan untuk memulai karier di dunia hiburan.

     Dia ... sekarang berada di hadapanku lagi. Sama seperti di musim panas pertama, dia menatapku dengan mata tajam yang berwarna kuning dingin di balik kacamatanya.

     "Apa kamu suka bunga matahari?"

     Aku ditanya pertanyaan itu lagi dan aku menjawab.

     "Ya, aku menyukainya. Rasanya nostalgia saat melihatnya ...."

     "Nostalgia … Yah, aku juga merasakan hal yang sama."

     Setelah mengatakan itu, senpai memalingkan wajahnya ke arah bunga matahari tanpa melanjutkan pembicaraan lebih lanjut.

     Bel jam pelajaran kelima terdengar dari gedung sekolah.

     Tapi, sepertinya senpai tidak berniat untuk pergi dari tempat ini.

     "..."

     Aku diam-diam berjalan tanpa suara mendekatinya

     Senpai tidak terlihat terkejut, dia sekilas melihat ke arahku, lalu dengan tenang mengatakan sesuatu.

     "Mata pelajaran akan segera dimulai."

     "Tidak apa-apa. Aku hanya ingin bermalas-malasan sebentar."

     "Begitu, ya ...."

     Setelah menjawab singkat, senpai kembali menatap bunga matahari.

     "..."

     "..."

     Kami berdua berdiri berdampingan di depan ladang bunga matahari.

     Saat ini, lingkungan sekitar kembali dipenuhi dengan suara jangkrik yang nyaring, udara musim panas yang lembap, dan aroma bunga matahari.

     Langit biru yang cerah, dan sinar matahari yang menyinarinya sangat panas.

     Tapi anehnya, rasanya tidak terlalu buruk.

     Bahkan setelah kami bertemu di musim panas pertama itu, sering kali kami berdua hanya duduk bersama sambil memandangi bunga matahari tanpa melakukan apa pun.

     Berapa lama kami akan terus melakukan ini?

     “Kamu … siapa namamu?”

     Dengan pandangan masih tertuju pada bunga matahari, senpai bertanya seperti itu.

     "Aku? Aku Fujigaya. Aku kelas satu."

     "Begitu, ya. Aku Nichirin. Tenkawa Nichirin. Kelas dua."

     "Jadi, kamu adalah Nichirin-senpai. Aku mengerti. Mohon bimbingannya, Nichirin-senpai."

     "Ya, senang bertemu denganmu, Fujigaya-kun."

     Kami bertukar salam sederhana.

     Meskipun ini adalah musim panas ketigaku, ini adalah momen di mana aku mengenal senpai.

     "Um, Fujigaya, dari mana saja kamu?"

     Setelah jam pelajaran kelima berakhir dan aku kembali ke kelas, Saeki-san bertanya seperti itu.

     "Jarang sekali, ya, melihat Fujigaya bolos. Meskipun terlihat santai, sebenarnya dia cukup serius."

     “Aku tidak yakin apa itu pujian atau sindiran … Hmm, mungkin keduanya.”

     "Aku memujimu, kok. Hmm ... Tapi, matematika yang dipelajari tadi, yang akan keluar di ujian mendatang, kamu yakin bisa?"

     "Eh, serius?"

     "Ya."

     "Maaf, apa aku boleh menyalin catatanmu nanti ...."

     "Eh, bagaimana, ya? Ini adalah penghargaan berharga yang hanya bisa diberikan kepada mereka yang benar-benar menghadiri kelas."

     "Tolong lakukan sesuatu tentang itu ...."

     "Hmm, lalu bagaimana dengan lima es krim Garigari-kun?"

     "Boleh saja."

     Agak menyakitkan, tapi tidak ada yang bisa aku lakukan.

     Yah, mari kita anggap saja sebagai sebuah keberuntungan bahwa aku tidak disuruh melakukan tawaran gila seperti, 'Mari kita pergi melihat laut musim panas sekarang! Dengan tidak terbatas makan es krim! Tentu saja, Fujigaya yang membayarnya!'

     Dan pada saat itu, Saeki-san mengatakan sesuatu sambil menatap wajahku dengan serius.

     "Fujigaya, sepertinya kamu terlihat sangat bahagia."

     "Eh?"

     "Apa ada sesuatu yang baik terjadi padamu? Kamu terlihat lebih cerah dari biasanya. Biasanya kamu tidak bersemangat seperti Sugigoke, atau lebih tepatnya, kamu sering putus asa."

     "Sugigoke ...."

     Itu adalah jenis lumut, kan?

     Tidak, dia bukan Akari ....

     “Ahaha, maafkan aku, aku hanya mengatakan yang sebenarnya.”

     "Itu bukanlah sesuatu untuk dibercandakan ...."

     "Maaf, ya, aku ini tidak bisa berbohong. Soalnya, saat Fujigaya bersama semua orang, kamu selalu terlihat sangat bersemangat, tapi sebenarnya, di waktu lain, kamu cenderung sangat rendah diri, hampir seperti merayap di tanah."

     "..."

     Apa aku ini terlihat selalu memiliki semangat yang rendah ....

     Aku tidak pernah menyadarinya, tapi mungkin ini sedikit menjadi masalah.

     "Jadi, daripada itu, apa ada sesuatu yang terjadi? Apa ada hal baik yang terjadi? Apa kamu melihat ikan terbang?"

     "Sebuah kejadian baik, mungkin."

     Mungkin saja seperti itu.

     Tentu saja aku tidak melihat ikan terbang.

     dalam arti tertentu, Nichirin-senpai itu istimewa.

     Dia adalah satu-satunya orang yang bisa menjalin hubungan baik denganku di kehidupan pertamaku, yang berantakan.

     Aku mungkin merasa senang bisa bertemu seseorang seperti itu, bahkan di musim panas ketiga ini.

     "Mmm, sepertinya aku mencium bau anjing betina ....?"

     Di sebelahku, Saeki-san menatapku dan mengatakan sesuatu yang mengganggu.


     ◇◇◇


     Sejak hari itu, menemui Nichirin-senpai menjadi rutinitas sehari-hari.

     Saat istirahat makan siang dan sepulang sekolah, saat aku tidak menghabiskan waktu bersama Miu dan Saeki-san, aku menggunakan waktu luangku untuk pergi ke ladang bunga matahari di belakang gedung sekolah.

     Senpai selalu ada di sana, dan tidak pernah berubah.

     Sambil menatap lurus ke arah bunga matahari, dia berdiri dengan tenang, dan memancarkan aura yang unik.

     "Halo, Senpai."

     "Fujigaya-kun, kamu datang lagi?"

     "Ya, apa aku mengganggumu?"

     "Tidak, aku hanya berpikir kamu orang yang punya selera aneh."

     Meskipun ekspresinya terkesan cuek, dia tidak pernah menyangkal keberadaanku di sini, sama seperti sebelumnya.

     "Apa kamu tidak merasa bosan bersamaku?"

     “Tidak, karena berbicara denganmu itu menyenangkan.”

     “Meskipun ada kalanya aku tidak berbicara?”

     "Pada saat seperti itu, aku berpikir untuk mencoba berbicara dalam hati."

     "... Fujigaya-kun, apa kamu sering disebut sebagai orang aneh?"

     "Bagaimana menurutmu? Adikku pernah memberitahuku kalau aku adalah jenis anak laki-laki tipe jamur. Apa kamu selalu seperti ini, Senpai?"

     "Aku tidak tahu. Tapi kepribadianku ini ... yah, mungkin turun temurun. Orang tuaku adalah orang yang aneh."

     Topik yang kami bicarakan berkisar dari obrolan santai hingga cerita tentang keluarga kami seperti sekarang, dan terkadang tentang anime larut malam yang kami tonton kemarin. Atau terkadang, ada saat di mana kami hanya memandangi bunga matahari tanpa berkata apa-apa.

     Tapi, anehnya aku tidak merasa canggung. Sebaliknya, aku justru merasakan kenyamanan yang aneh pada saat itu.

     Alasan aku bernostalgia saat bersamanya mungkin karena aku sangat terlibat dengannya pada pertemuan pertama.

     “Apa kamu tahu makna bunga matahari?”

     Suatu hari, senpai menanyakan pertanyaan itu kepadaku.

     “Eh, tidak.”

     Aku terkejut dengan pertanyaan itu, dan di saat yang sama, aku sadar kalau aku belum tahu apa-apa tentang itu.

     Pada saat itu ... ketika aku menyatakan perasaanku kepada Akimiya, aku diberitahu bahwa maknanya berubah tergantung pada jumlahnya, dan aku hanya diberitahu tentang makna dari tiga bunga matahari. Tapi, akhirnya aku tidak pernah benar-benar menyelidiki yang lainnya.

     "Apa kamu tahu bahwa makna bunga matahari berubah tergantung pada jumlah dan warnanya?"

     "Ah, iya."

     "Begitu, ya, bunga matahari bisa melambangkan perasaan cinta yang lembut atau harapan untuk masa depan, tapi terkadang juga memiliki makna buruk yang bertentangan."

     Senpai mengatakan itu sambil menatap bunga matahari di depannya.

     "Makna buruk ...?"

     "Iya. Misalnya, jika ada enam belas bunga, itu mengindikasikan cinta yang penuh kecemasan, dan jika ada tujuh belas bunga, itu menunjukkan cinta yang penuh keputusasaan. Beberapa orang bahkan mengatakan bahwa bunga matahari adalah simbol penyesalan."

     "Itu ...."

     Aku sama sekali tidak tahu.

     Meskipun dikatakan bahwa artinya berubah tergantung pada jumlahnya, aku pikir itu hanya memiliki arti yang positif.

     Senpai melanjutkan bicaranya.

     "Yah ... dalam segala hal, ada banyak sudut pandang yang berbeda. Bukan hanya pada bunga matahari, misalnya, orang yang selalu terlihat cerah dan bersinar seperti matahari mungkin sebenarnya sangat sensitif dan rentan terluka, atau sebaliknya, orang yang terlihat cuek dan tidak terlalu tertarik pada orang lain mungkin sebenarnya memiliki tekad dan gairah yang kuat di dalam dirinya."

     Kata-kata itu mempunyai arti tertentu.

     “Apa itu berarti kamu juga seperti itu, Senpai?”

     "Entahlah. Mungkin aku hanya seorang pemalu."

     Dia mengatakan itu sambil tersenyum kecil.

     Senpai hari ini sedikit lebih banyak bicara dari biasanya. Tapi, sekarang kalau dipikir-pikir, entah bagaimana aku ingat kalau dia adalah orang yang sering mengatakan hal-hal seperti teka-teki tanpa ada peringatan apa pun.

     Sesuatu seperti ini juga terjadi.

     Suatu hari, ketika aku kembali ke belakang gedung sekolah, aku tidak melihat keberadaan senpai.

     “Nichirin-senpai?”

     Aku melihat sekeliling dan mencoba mencarinya.

     Lalu, aku mendengar suara dari suatu tempat.

     "Ada apa, nyaa? Apa kamu sedang tidak enak badan?"

     "?"

     "Apa kamu salah satu anak kucing di sekitar sini? Kamu tidak bergerak, tapi apa kamu lelah karena kepanasan? Apa kamu mungkin menderita sengatan panas ...?"

     Ini suara Senpai, kan ...?

     Setelah mengikuti suara itu, aku menemukan senpai yang tengah bersandar, dengan ujung jari bergerak sambil berbicara dengan sesuatu.

     "Apa yang sedang kamu lakukan?"

     "!"

     Saat Senpai menyadari keberadaanku, dia berdiri dengan cepat seolah terkejut.

     Dia dengan cepat menghilangkan kerutan di roknya dan memberi batuk kecil.

     "... Itu bukan masalah besar. Ada seekor kucing di sana, dan dia tidak bergerak, jadi, aku bertanya apa yang sedang terjadi."

     "Kucing ...."

     "... Itu benar"

     "Apa kamu suka kucing?"

     "... Yah, aku tidak membencinya."

     Aku sangat menyukai orang ini.

     "... A-Apa itu buruk? Wajar jika ingin merawat makhluk kecil. Itu adalah perasaan alami manusia."

     "Tidak, itu tidak buruk, tapi ...."

     "… Benar, kan?"

     "Tapi itu hanya kantong plastik, tahu?"

     "... Hah?"

     Senpai terkejut dan memutar matanya.

     Selama ini, senpai telah berusaha keras untuk menarik perhatian dengan berbicara dalam bahasa kucing (?), tapi ternyata yang membuatnya begitu bersemangat adalah kantong plastik putih yang berayun di tanah karena angin.

     Ah, benar juga, senpai memakai kacamata dan penglihatannya tidak begitu baik ....

     "..."

     "..."

     "..."

     Hening sejenak.

     Tidak lama kemudian, sambil meletakkan tangannya di tepi kacamata, senpai berbicara dengan suara rendah. 

     "... Fujigaya-kun"

     "… Ya?"

     "... Apa yang kamu lihat hari ini di sini, harus tetap menjadi rahasia. Jika ada yang mengatakan bahwa aku, seorang pecinta kucing, salah mengira kucing sebagai kantong plastik, aku akan membuatmu menyesal seumur hidup."

     "A-Aku mengerti ...."

     Mengatakan itu; padahal dia sudah bicara pakai bahasa kucing, aku tidak tahu apa itu bahkan bisa dianggap baik-baik saja ....

     Atau tepatnya, dia baru saja mengatakan kalau dia suka kucing ...?

     Memang, orang ini terkadang sulit dipahami ....

     Dengan begitu, hari-hari musim panas yang ketiga, di mana Nichirin-senpai juga bergabung, berlalu dengan cepat.

     Aku bersekolah di SMA dengan suasana yang bebas dan terbuka, di mana aku menghabiskan waktu istirahat atau setelah sepulang sekolah dengan Miu, Saeki-san, dan Nichirin-senpai, menikmati percakapan santai dan tidak berarti, sementara hubunganku dengan teman sekelas serta siswa lainnya juga sangat baik.

     Aku juga bergabung dengan klub seni yang telah lama kuimpikan, dan aku cukup dalam berhubungan dengan guru dan orang dewasa lainnya.

     Sekilas, setiap hari terasa memuaskan.

     Tapi ... tentu saja, selama itu semua, bukan berarti aku tidak melakukan apa-apa.

     Sambil menjalani hari-hari untuk mendapatkan kembali masa mudaku di SMA yang tidak pernah kudapatkan sebelumnya, aku melakukan berbagai upaya untuk mencari Akimiya dan mencoba mengubah masa lalu sekali lagi.

     Aku mencoba menghubungi teman-teman SMP-ku, mencari tahu apa ada gadis yang mirip dengan Akimiya di kota, dan bahkan aku sampai pergi ke rumah tempat tinggal Akimiya yang sebelumnya ....

     Tapi, semua itu berakhir sia-sia.

     Jika di pikir-pikir, tidak mungkin ada orang yang tahu kontak Akimiya, bahkan Miu dan Saeki-san yang memiliki hubungan terdekat dengannya pun tidak tahu. Bertemu dengannya secara kebetulan saat berjalan di kota, seperti dalam cerita manga, juga adalah hal yang tidak mungkin. selain itu, rumah Akimiya sekarang telah ditempati oleh orang-orang yang sama sekali berbeda.

     "..."

     Dan, bulan Juli sudah memasuki pertengahan ....


     ◇◇◇


     "Fujicchi, apa yang sedang kamu lakukan akhir-akhir ini?"

     "Eh?"

     Beberapa waktu setelah aku bertemu kembali dengan Nichirin-senpai, dan hanya tinggal sepuluh hari lagi menuju liburan musim panas.

     Hari itu, saat aku hendak menuju ke belakang gedung sekolah, Miu bertanya seperti itu dengan ekspresi wajah yang sulit dipahami. 

     "Belakangan ini, kamu sering menghilang saat istirahat. Apa yang kamu lakukan? Tidur siang?"

     “Ah, aku juga penasaran tentang itu. Baru-baru ini, aku menyadari kalau kamu tiba-tiba menghilang, Fujigaya.”

     Bahkan Saeki-san mengatakan hal yang sama.

     "Tidak, tunggu dulu ... itu ...."

     "Apa maksudmu 'tunggu dulu'? Hmm, itu agak mencurigakan. Apa itu sesuatu yang tidak bisa kamu ceritakan padaku?"

     "Itu ...."

     Tidak seperti aku melakukan sesuatu yang salah.

     Aku hanya bertemu dengan Nichirin-senpai selama istirahat makan siang atau setelah sepulang sekolah dan membicarakan tentang hal-hal yang tidak penting.

     Hanya saja, entah kenapa aku ragu untuk memperkenalkan Nichirin-senpai kepada Miu dan yang lainnya.

     "... Baiklah, nyaa."

     "Eh?"

     "... Jadi, maksudku, kamu mungkin mengenal seseorang seperti itu, kan? Soalnya, Fujicchi kelihatannya sudah terbiasa dengan perempuan, tapi sebenarnya kamu cukup longgar dalam menjaga dirimu sendiri. Jadi, tidak mustahil kalau kamu akan langsung terjatuh jika kamu dihadapkan dengan kucing betina yang agak licik, kan?"

     "... Apa Miu juga berpikir begitu? Aku juga merasa ada bau anjing betina yang samar-samar, ya."

     Mereka berdua menatapku, seakan-akan mereka sedang melihat pria yang ketahuan selingkuh.

     "..."

     ... Itulah kenapa disebut kucing betina dan anjing betina.

     ... Mungkin alasan utamaku merasa ragu untuk memperkenalkan mereka berdua dengan senpai adalah karena aku merasa bahwa komentar kedua orang ini terlalu berbahaya ... Tapi, ya, aku akan mengabaikan fakta bahwa sebenarnya senpai pernah mengatakan 'nyaa' itu.

     "... Yah, itu bukan berarti aku sedang berpacaran dengan Fujicchi, jadi aku tidak dalam posisi untuk mengatakan hal seperti itu."

     Miu mengatakan itu, sambil terlihat sedikit sedih di wajahnya.

     "Jadi, meskipun Fujicchi bersama seseorang, aku tidak bisa mengeluh. tapi ... tapi itu agak menyedihkan, kan? Setidaknya kupikir aku berteman baik dengan Fujicchi. Jadi, ketika kamu melakukan sesuatu secara diam-diam, dadaku rasanya sesak, tahu?"

     "Ya, aku tahu apa yang kamu maksud. Menyedihkan saat mengetahui fakta bahwa perasaan itu hanya sepihak, kan...? — Hiks."

     Miu menatapku dengan sedih, sementara Saeki-san yang berpura-pura menangis sambil melirik ke arahku.

     "Uh ...."

     Itu adalah titik yang menyakitkan untuk disentuh.

     Terlepas dari masalah 'nyaa' itu, aku memang menganggap Miu dan Saeki-san sebagai teman yang penting bagiku. Ketika aku memikirkannya, aku tidak bisa menyangkal bahwa situasi ini memang tidak jujur.

     Meskipun tidak harus segera, mungkin lebih baik untuk memperkenalkan mereka berdua dengan senpai dalam waktu dekat ... Setidaknya, itulah yang aku pikirkan.

     Tapi, ya, aku rasa aku tidak perlu terlalu khawatir tentang hal itu.

     Nichirin-senpai dan mereka berdua ... akan segera bertemu setelah ini.

     Keesokan harinya.

     Hari ini juga, aku datang ke ladang bunga matahari saat istirahat makan siang dan berbicara dengan senpai.

     "Apa yang kamu lakukan hari ini?"

     "Sama seperti biasanya. Aku sedang melihat bunga matahari. Aku pikir mereka sudah tumbuh cukup besar."

     "Benar juga, ya .…"

     Aku melihat ke depan setelah diberitahu.

     Bunga matahari, yang beberapa waktu lalu tidak terlalu besar, sekarang sudah cukup tinggi sehingga sebagian besar sudah melebihi tinggiku. 

     "Ngomong-ngomong, apa yang kamu sukai dari bunga matahari, Senpai?"

     "Agak tiba-tiba, ya. Hmm, ada banyak hal, tapi sebenarnya setelah mekar, mereka tidak pernah berubah arah dan selalu mengikuti matahari, mungkin itulah yang aku sukai."

     "Eh, benarkah begitu?"

     "Iya, mereka selalu menghadap ke arah matahari, tapi itu hanya sampai mereka masih tunas. Setelah mekar, mereka menghadap ke mana pun yang mereka inginkan. Itu yang membuatnya begitu jujur dan indah menurutku."

     Itu terdengar seperti alasan yang sangat khas untuk senpai.

     "Bagaimana denganmu, Fujigaya-kun?"

     "Aku? Yah, mungkin ... hanya dengan keberadaanku, pemandangan bisa berubah begitu saja."

     "Pemandangan bisa berubah?"

     "Ya, lebih kepada kehadiran atau dampaknya, seperti pemandangan yang tiba-tiba berubah menjadi permadani kuning ...."

     "..."

     “Ah, apa ini terlalu berkesan seperti puisi, ya …?”

     "Fufu, benar juga. Tapi aku mungkin tidak keberatan dengan sisi dirimu yang seperti itu, Fujigaya-kun."

     "Ah, jika kamu mengatakan itu ...."

     "Maksudku, aku menyukainya."

     Senpai mengatakan itu dengan nada yang sedikit bermakna.

     Saat itulah.

     “Eh, m-menyukainya…!?”

     Gasha-gasha-gasha …!

     Suara seperti itu terdengar dari semak azalea di belakang kami, bersamaan dengan suara yang keras.

     "Hei, Miu, jangan bicara keras-keras!"

     "Ah, maaf ... t-tapi, tiba-tiba dia bilang menyukainya, jadi, aku sedikit terkejut."

     "Ya ampun ... Yah, aku mengerti perasaan itu, tapi ...."

     Yang terdengar selanjutnya adalah suara seperti itu.

     Ah, meskipun aku merasa itu tidak mungkin, tapi ini ....

     "... Apa ada seseorang di sana?"

     "!"

     Meskipun aku sudah 120% yakin siapa yang ada di sana, aku masih memanggil untuk memastikannya, kemudian semak-semak itu bergerak lagi, seolah-olah terkejut. 

     Gasha-gasha-gasha…!

     Dan kemudian tepat setelah itu.

     “Nyaa, nyaa.”

     Aku mendengar suara kucing aneh seperti milik Saeki-san.

     "Nyaa, nyaa, nyaa, nyaa, nyaa ... Nyaa."

     "..."

     "Nyaa, nyaa, nyaa. Kucing kecil ini, tidak ada yang mencurigakan, nyaa."

     “…”

     ... Apa dia benar-benar berpikir dia bisa membodohiku dengan ini?

     ... Jika itu benar, itu akan menjadi tidak sopan bagi kucing, aku, dan senpai.

     "..."

     Lihatlah, bahkan senpai yang suka kucing juga marah ....

     "... Ini baik-baik saja."

     "Eh?"

     “Hei, jangan takut, ayo keluar, kucing. Aku akan meletakkanmu di pangkuanku dan dengan lembut membelai dagumu.”

     Tidak bisa dipercaya, dia ini. Apa dia tidak bisa mengendalikan dirinya di depan kucing?

     Jadi, mari kita kesampingkan senpai untuk saat ini.

     "... Apa yang sedang kalian lakukan, Miu, Saeki-san?"

     Sambil menekan pelipisku, aku memanggil mereka lagi, dan semak-semak bergerak dengan suara yang berisik!

     Gasha-gasha-gasha…!

     "A-Apa maksudmu, nyaa? Kami hanya kucing lucu yang kebetulan ada di sini ...."

     "... Sudah cukup dengan itu."

     Sebagai respons terhadap panggilanku yang lebih lanjut, suara berbisik terdengar dari dalam semak-semak.

     "Ah, itu, mungkin kita sudah ketahuan, ya ...?"

     "Yah, itu karena kucing Chihirocchi kurang terampil ...!"

     "Eh? Bukannya itu karena Miu mengeluarkan suara yang keras ...."

     "Uh, yah, itu mungkin benar, tapi ...."

     Miu dan Saeki-san saling menyalahkan siapa yang harus bertanggung jawab.

     Pertengkaran itu berlanjut untuk sementara waktu, tapi akhirnya mereka berdua tampaknya menyerah.

     "... Ah, ahaha, halo."

     "... Ah, maaf. Aku jadi penasaran apa yang Fujicchi lakukan, jadi aku mengikutimu. Tehe."

     Mereka berdua muncul dari semak-semak sambil mengatakan itu dengan nada ringan, seolah-olah mereka baru saja mampir saat sedang mengajak anjing jalan-jalan.

     "Haah ...."

     Sudah tidak ada jalan lain selain menerima situasi ini.

     Aku memutuskan untuk menyerah dan memperkenalkan mereka berdua pada senpai.

     "Ah, um, mereka berdua adalah temanku ...."

     "Namaku Chigasaki Miu! Aku adalah anggota klub seni, yang sama dengan Fujicchi, kami bersekolah di SMP yang sama, dan sekarang kami masih satu kelas!"

     "Ah, namaku Saeki Chihiro. Aku duduk di sebelah Fujigaya, dan tentu saja, kami dari SMP yang sama ...."

     Mereka berdua memberi salam sambil menundukkan kepala dengan sopan.

     "..."

     Untuk sesaat, senpai memperhatikan mereka berdua sambil berkedip.

     Tidak, yah, itu karena saat kami sedang mengobrol, tiba-tiba terdengar suara menirukan kucing yang tidak bisa dikatakan bagus, dan tepat setelah itu, seorang gadis yang ceria dan populer muncul dari semak-semak, mungkin sulit untuk tidak terkejut dalam situasi seperti itu. 

     Setelah mengedipkan mata beberapa saat, senpai dengan sedikit kekecewaan bergumam seperti ini.

     "… Ternyata bukan kucing."

     Eh, kenapa dia malah kecewa seperti itu!?

     Kecintaan orang ini terhadap kucing sudah menjadi hal yang melekat padanya, ya ....

     Sementara membiarkan hal itu terjadi, bagaimana sebaiknya aku menjelaskan situasi yang sangat kacau ini?

     Selagi aku memegangi kepalaku karena bingung, tapi entah kenapa, senpai yang berada di sampingku malah tersenyum kecil.

     "Fufu, jadi, begitu maksudnya."

     "...?"

     "Miu-san dan Chihiro-san, ya. Salam kenal, aku Nichirin. Tenkawa Nichirin. Siswa kelas kedua. Senang bertemu denganmu."

     Begitulah dia memperkenalkan dirinya dengan nada yang sopan.

     Ini cukup mengejutkan, kecocokan antara senpai, Miu, dan Saeki-san tidaklah buruk.

     "Eh, Nichirin-senpai itu suka kucing, ya?"

     "Iya, benar. Itu adalah sesuatu yang tidak bisa dikompromikan."

     "Ah, mungkin kita tidak bisa saling mengerti dalam hal ini. Apa yang kamu sukai dari kucing?"

     "Benar ... Ada terlalu banyak hal yang aku sukai sehingga jika aku mulai menyebutkannya, jumlahnya bisa dengan mudah melebihi 108, tapi khususnya, aku suka bulatnya bokong mereka karena itu sangat menggemaskan."

     "Aku mengerti, aku mengerti! Bokongnya memang bagus, ya! Bisa dilihat sepuasnya! Bahkan, hanya dengan itu saja, aku bisa makan tiga porsi nasi!"

     "Tidak, itu hanya untuk Miu, kan ...."

     "Eh, benarkah? Chihirocchi itu tipe orang yang makan nasi dengan es krim sebagai lauk, ya?"

     "Kurasa aku enggak akan sejauh itu. Yah, aku sangat suka es krim sehingga menurutku tidak apa-apa makan es krim tiga kali sehari."

     "Bukankah itu sama saja dengan menggunakan es krim sebagai lauk?"

     "Itu sama sekali berbeda. Es krim bisa menjadi hidangan utama."

     "Hmm ...?"

     "Aku mengerti itu. Aku setuju."

     "Wah, benarkah!"

     "Ya, es krim mochi dan es krim monaka itu merupakan hidangan utama yang enak. Bahkan ada juga es krim tempura, loh."

     "Wah, sepertinya aku bisa menjadi dekat dengan senpai!



Sebelum aku sadari, suasana menjadi seperti itu, di mana percakapan yang meriah sekaligus menyenangkan terus berlangsung.

     Ketika aku teringat, saat Miu bertemu dengan Akimiya, aku berpikir bahwa mereka seperti air dan minyak yang tidak akan cocok, tapi ternyata mereka bisa akur dengan baik. Mungkin, keserasian antar perempuan seperti itu tidak bisa hanya dinilai dari penampilan luarnya saja.

     "Ah, ternyata Nichirin-senpai itu orangnya baik, ya. Meskipun bukan tipe orang yang suka anjing, tapi dia suka hal-hal yang berkaitan dengan bokong, dan menyenangkan untuk diajak bicara."

     "Benar, kan? Dia juga suka es krim."

     "Karena Fujicchi terlihat agak mencurigakan, aku pikir mungkin ini masalah yang perlu dibahas ... tapi sepertinya tidak begitu."

     “Hmm, benar juga. Sepertinya aku salah paham tentang bau anjing betina itu.”

     Mereka berdua saling tertawa sambil mengangguk setuju.

     Jadi, tolong berhentilah menggunakan kata-kata seperti 'nyaa' atau 'betina' begitu saja ....

     "Fufu"

     Tapi, senpai tampaknya menikmati melihat suasana antara mereka berdua.

     Sambil menutup mulutnya dengan tangan, dia menampilkan tatapan yang ramah di matanya.

     "... Um, apa kamu baik-baik saja?"

     "Apa yang kamu maksud?"

     "... Um, maksudku, secara tidak langsung, aku yang membawa mereka berdua ke sini ...."

     Mendengar kata-kata itu, senpai menggelengkan kepalanya dengan ekspresi ramah di wajahnya.

     "Ya, tidak ada masalah sama sekali. Aku pikir mereka adalah orang-orang yang menyenangkan ... Aku hanya sedikit kecewa karena ternyata bukan kucing."

     Apa kamu benar-benar mengkhawatirkan hal itu?

     "... Jika itu yang kamu pikirkan, Senpai, aku rasa itu sudah cukup baik."

     Apa benar semuanya baik-baik saja?

     Tapi setidaknya, dari ekspresi wajahnya, terlihat bahwa dia tidak begitu mempermasalahkannya.

     Seiring berjalannya waktu, saat kami terus berbicara seperti ini, jam istirahat siang pun berakhir.

     "Ah, itu menyenangkan! Nichirin-senpai, bolehkah kami datang lagi?"

     "Benar, jika memungkinkan, aku ingin berbicara lebih banyak lagi dengan Nichirin-senpai."

     Miu dan Saeki-san tersenyum sambil mengatakan itu.

     "Ya, silakan. Aku biasanya selalu di sini sepanjang waktu. Aku menyambut kalian."

     "Yay! Selama ini hanya Fujicchi yang terus menerus memonopoli Nichirin-senpai, itu enggak adil."

     "Terima kasih banyak. Ah, tapi, jika kami terlalu berisik atau menganggu, tolong beritahu kami, ya? Kami tidak terlalu baik dalam membaca situasi seperti itu, jadi pada saat itu, kami pasti akan menahan diri ...."

     Senpai tersenyum kecil pada Saeki-san yang mengungkapkan permintaan tersebut.

     "Tidak, tidak seperti itu. Berbicara dengan kalian benar-benar menyenangkan. Dan lagi ...."

     Pada saat itulah, senpai mengedipkan matanya seolah menatap ke kejauhan.

     “… Mungkin jika kalian ada di sini .…”

     "Apa kamu mengatakan sesuatu?"

     "Tidak, tidak ada apa-apa."

     "...?"

     Aku tidak bisa mendengar gumaman terakhir senpai karena ditenggelamkan oleh suara jangkrik.


     ◇◇◇


     Keesokan harinya, ladang bunga matahari menjadi ramai sekali.

     Suasana yang sebelumnya hanya ada aku dan senpai dalam keheningan, sekarang berubah menjadi tempat yang dipenuhi keceriaan dan tawa tiada henti. 

     Kami berempat jarang berkumpul karena pekerjaan paruh waktu Miu dan kegiatan klub Saeki-san, sehingga hari-hari dimana hanya ada aku dan Nichirin-senpai hampir tidak pernah terjadi lagi.

     "Halo, Nichirin-senpai! Kamu lagi lihat bunga matahari hari ini juga, ya?"

     "Ya, itu benar."

     "Hmm, apa kamu tidak pernah bosan melihatnya? Ah, tadi aku dengar biji bunga matahari bisa dimakan, apa itu benar?"

     "Bisa dimakan, kok. Kalau kamu memanggang bijinya dan menaburkannya dengan garam serta merica, kamu bisa terus memakannya tanpa henti."

     "Eh, masa, sih! Aku pengin mencobanya! Pasti enak banget, kan!"

     “Kalau begitu, setelah bijinya sudah siap dipanen, kamu harus membawanya pulang ... Mungkin, bijinya akan siap panen pada akhir liburan musim panas.”

     "Yay! Baiklah, setelah panen, aku akan minta Fujicchi untuk membuatnya."

     "Eh, aku? Aku pikir Miu lebih pandai memasak daripada aku ...."

     "Masakan seperti ini kan biasanya buatan cowok, ya? Aku juga pengin mencoba masakan yang dibuat Fujicchi. Bagaimana, apa kamu mau?"

     "Hmm, baiklah, kalau kamu bilang begitu ...."

     "Yay! Janji, ya! Ah, saat itu, mari kita makan bersama dengan Nichirin-senpai juga, ya!"

     "... Ya, itu benar."

     "Ah, hari ini panas sekali, ya, Nichirin-senpai. Apa kamu tidak menggunakan payung atau semacamnya?"

     "Ya, memang ... Jika ditanya apa sinar matahari terlalu menyengat, itu akan menjadi kebohongan, tapi, jika kita menganggap kepanasan ini sebagai salah satu pesona musim panas, maka itu juga memiliki keindahannya tersendiri."

     "Kurasa memang begitu. Jika berbicara tentang kepuasan sejati, kurasa aku lebih menyukai rasa manis yang nyata. Jadi, Fujigaya, bisakah kamu membelikanku Gari-Gari-Kun?"

     "... Aku harap kamu tidak mencoba memerintahkanku seolah-olah itu adalah kewajiban."

     "Eh, tapi kalau terus-terusan tidak minum di cuaca panas seperti ini, mungkin saja Nichirin-senpai bisa terkena sengatan panas, loh? Apa Fujigaya tidak keberatan dengan itu?"

     "Uh, itu tidak baik, tapi ...."

     "Kalau begitu, sudah diputuskan! Tolong, ya."

     "... Baiklah."

     "Yay! Sebagai ucapan terima kasih, aku akan mentraktirmu makan Es Krim Azuki saat pulang nanti, itu akan menjadi balasannya!"

     "Eh, Fujicchi tidak ada hari ini?"

     "Iya, tadi dia ada, tapi dia pulang lagi karena ada urusan dengan adiknya."

     "Akaricchi."

     "Wah, jadi hari ini adalah acara kumpul gadis-gadis saja, ya. Kita mau ngobrolin apa, nih?"

     "Tentu saja. Ah, bagaimana kalau kita bergantian menyebutkan hal-hal baik tentang Fujicchi?"

     "Ah, mungkin itu bagus."

     "Betul juga, ya? Baiklah, dimulai dari aku dulu. Hmm, pertama-tama, dia ramah, menyenangkan, dan meskipun penampilannya terlihat lemah, dia sebenarnya memiliki sisi yang kuat ...."

     "Tidak terduga, dia juga memiliki keberanian bertindak, kan? Dan dia juga sangat memperhatikan hal-hal di sekitarnya dengan baik."

     "Ah, benar, benar."

     “Selain itu, kemampuannya untuk mendengarkan dan memberikan saran juga tidak bisa diabaikan, kan?”

     "Kemampuannya untuk menikmati makanan bekal dengan penuh selera juga merupakan poin plus, ya? — Tapi, apa yang membuatmu tersenyum begitu, Nichirin-senpai?"

     "Tidak, aku hanya berpikir bahwa Fujigaya-kun benar-benar disukai oleh kalian berdua."

     "?" 

     "?"

     Ada berbagai kombinasi. 

     Tapi, siapa pun yang bersama, suasana selalu penuh dengan kehangatan, dan tawa tidak pernah berhenti mengalir.

     Dan hari ini, di belakang gedung sekolah di mana secara langka seluruh anggota berkumpul, Miu dan Saeki-san tampak berbicara dengan gembira pada Nichirin-senpai yang berdiri dengan tenang.

     "Tau enggak, Rei bilang namaku kayak suara kucing gitu. Padahal lebih baik kalau kayak suara anjing, kan?"

     "Fufu, kucing itu bagus, kok. Ya, sangat bagus."

     "Umm, memang terdengar seperti suara hewan, tapi Miu terlihat seperti anjing Golden Retriever ...."

     "Eh, kamu memujiku? Chihirocchi?"

     "Uh, hmm, bagaimana, ya, ahaha ...."

     Percakapan yang sedang berlangsung secara harfiah seperti bunga yang mekar.

     Meskipun kepribadian mereka sangat berbeda, anehnya ketiganya tampak cocok satu sama lain.

     "Ah, tapi kalau bicara soal nama, nama Nichirin-senpai itu bagus, ya. Maksudku, itu sangat cocok untuk Nichirin-senpai, benar-benar terasa seperti Nichirin-senpai."

     "Benar-benar indah, ya. Ditulis sebagai lingkaran matahari."

     "Oh, begitu, ya? Terima kasih. Namaku mengambil satu huruf dari nama orang tuaku. Selain itu, arti namaku ini diambil dari bunga yang disukai kedua orang tuaku."

     "Wah, begitu, ya."

     "Mewarisi sesuatu dari kedua orang tua itu rasanya begitu indah, ya. Aku enggak punya hal seperti itu, sih."

     "..."

     … Mereka terlalu cocok satu sama lain, sehingga terkadang aku merasa keberadaanku menjadi seperti bayangan yang samar, yang merupakan bagian menyedihkan.

     Entah kenapa, aku merasa pernah mengalami suasana seperti ini sebelumnya.

     Yang ada di sana hanyalah pemandangan biasa sehari-hari, tidak ada yang istimewa, namun ada kenyamanan, suasana yang entah kenapa terasa begitu nostalgia ....

     "Fufu, entah kenapa, ketika kita bersenang-senang di depan bunga matahari seperti ini, membuatku teringat masa SMP, ya."

     Miu mengatakan itu dengan gembira.

     "Waktu itu, setelah sekolah, kami berkumpul di klub berkebun dan melakukan berbagai hal. Itu sangat menyenangkan. Kami menanam dan memanen sayuran yang bisa dimakan, berbicara tentang hal-hal yang tidak penting seperti apa kami lebih suka warna merah atau pink untuk tulip, terkadang Rei dan yang lainnya juga datang untuk mengganggu Fujicchi. Dan kemudian ...."

     Aku pikir mungkin Miu sedikit merasa lebih santai.

     Dia pasti merasakan perasaan nostalgia yang sama seperti yang aku rasakan, dan membuatnya mengatakan itu tanpa sadar.

     Apa yang Miu katakan adalah ....

     “Akicchi juga ada di sana saat itu ...."

     Itu adalah nama yang belum pernah disebutkan dalam lompatan waktu musim panas ketiga ini.

     Mungkin ... itu adalah topik yang sengaja dihindari untuk dibicarakan.

     Di situ, Miu menghentikan kata-katanya dengan wajah yang seolah berkata, 'Ah, tidak!'

     "Ah, ehm, umm ...."

     Dengan suara yang menunjukkan dia tidak tahu harus berkata apa, dia menatap ke arahku dengan rasa canggung.

     Tentu saja, Miu tahu bahwa perpisahan dengan Akimya, dan kenangan bersamanya, telah menjadi luka besar bagiku.

     Dan itu masih berlanjut sampai sekarang.

     Dari raut wajahnya yang terlihat seperti ingin menangis, aku bisa melihat bahwa dia sangat menyesal telah mengingat kejadian itu.

     itu sebabnya .…

     "Itu benar, saat itu sangat menyenangkan."

     "Ah ...."

     "Itu sangat hidup dan semua orang berbagi waktu yang sama ... Aku pikir itu masih menjadi kenangan yang tidak pernah terlupakan bahkan sampai sekarang."

     Jika memikirkan tentang Miu, mungkin seharusnya aku memberikan dukungan yang lebih baik.

     Tapi bagiku ... Akimiya masih ada jauh di lubuk hatiku, jadi hanya itu yang bisa kulakukan untuk saat ini.

     "... Ah, uh, ya, benar! Baik Fujigaya maupun Miucchi juga terlihat penuh semangat, dan saat itu sangat menyenangkan! Kuharap aku juga bergabung dengan klub berkebun saat itu! Ah, Tapi, mungkin karena itulah, sekarang kita bisa menikmati waktu dengan baik seperti ini, kan?"

     Saeki-san meninggikan suaranya seolah ingin menjernihkan suasana.

     Masih seperti biasa, aku sangat menghargai bahwa dia segera memberikan tanggapannya.

     "Ya, itu dulu, dan sekarang adalah sekarang. Lebih pentingnya, bukankah hari ini kita seharusnya mengambil foto bunga matahari?"

     "Eh?"

     "Kupikir kamu bilang ingin mengambil foto yang bagus bersama bunga matahari dan membagikannya di media sosial."

     Meskipun agak jelas, aku mengubah topik pembicaraan.

     Meskipun terkesan dipaksakan, saat ini aku merasa bahwa keberanian sebesar ini diperlukan.

     "Y-Ya, benar! Itu benar! Kita juga membicarakannya dengan Miu, kan?"

     "Oh? Um, ya, itu benar, tapi ...."

     "Baiklah, ayo kita cepat ambil fotonya! Ayo, Fujigaya, cepat berdiri di sana!"

     "Ah."

     "..."

     Tanpa berkata sepatah kata pun, Nichirin-senpai terus memperhatikan pertukaran kata-kata kami yang bisa dikatakan sebagai sebuah pertunjukan.

     Aku tahu sejak musim panas pertamaku, bahwa dia adalah orang yang cerdas dan mampu membaca situasi dengan baik.

     Aku yakin dia langsung mengerti dari setiap detail percakapan bahwa yang terbaik adalah untuk tetap diam dan mengamati situasi ini. 

     Ya … itulah yang sedang aku pikirkan saat itu.

     "Baiklah, aku akan mengambil fotonya, ya? Sudah siap?"

     "Seharusnya baik-baik saja."

     "Uh, ya, aku juga baik-baik saja."

     Meskipun ada sedikit kecanggungan yang tersisa, dalam suasana yang sudah kembali seperti biasanya, Miu dan yang lain tertawa bersama.

     Akimiya sudah tidak ada lagi.

     Namun, aku menyadari bahwa fakta itu dengan pasti telah membayangi pikiran Miu dan yang lainnya.

     Beberapa hari setelah itu, kehidupan sehari-hari yang tenang kembali berlanjut.

     Seperti tidak ada kejadian tersebut, Miu bersikap seperti biasa dan tidak pernah lagi menyebutkan nama Akimiya. Hal itu juga berlaku untukku dan Saeki-san.

     "Halo, Nichirin-senpai."

     "Kamu datang lagi hari ini? Aku pikir kamu pasti memiliki hal lain yang harus dilakukan ...."

     "Hmm, entah kenapa aku jadi datang terus. Mungkin karena aku merasa tenang saat bersama Nichirin-senpai?"

     "Meskipun begitu, mengatakan hal seperti itu tidak akan menghasilkan apa pun, tahu?"

     "Ah, itu tidak masalah. Fujigaya akan membelikan Gari-Gari-Kun dan Es krim Azuki untuk semua orang."

     “Kenapa aku!?”

     Waktu yang tenang dan damai.

     Hari-hari yang aku habiskan bersama dengan Nichirin-senpai, Miu, dan Saeki-san, hampir menjadi rutinitas sehari-hari.

     Akhir-akhir ini, aku hampir menyerah untuk mencari Akimiya. 

     Tentu saja, itu bukan berarti aku berhenti bergerak.

     Tapi sekarang ... hampir tidak ada yang bisa aku lakukan lagi.

     Mungkin rasanya jujur untuk mengatakan bahwa aku sudah melakukan yang terbaik yang aku bisa.

     "..."

     Jika hubungan dengan Akimiya tidak bisa terjalin kembali, dan masa depan bersama Miu dan yang lainnya menjadi kenyataan, mungkin itu adalah pilihan yang benar dalam suatu arti ... Aku bahkan mulai berpikir begitu. Tidak, aku tidak punya pilihan selain berpikir seperti itu.

     Namun, aku akan segera mengetahuinya.

     Apa arti dari melakukan lompatan waktu untuk ketiga kalinya di musim panas ini.


     ◇◇◇


     Perubahan adalah sesuatu yang bisa datang secara tiba-tiba kapan saja.

     Sama seperti angin topan yang muncul tiba-tiba di musim panas, perubahan datang dengan cepat dan memberikan dampak besar pada lingkungan sekitarnya, mengubah kehidupan sehari-hari secara drastis.

     Sama seperti hubungan antara aku dan Akimiya dulu.

     Beberapa hari kemudian terjadi perubahan situasi yang menentukan dan tidak terduga.

     Pada hari itu, secara kebetulan, hanya ada aku dan senpai saja. 

     Miu sedang sibuk dengan pekerjaan komite, dan Saeki-san akan datang terlambat karena ada latihan klub tenis.

     Sudah lama sekali sejak terakhir kali aku punya waktu berduaan dengan senpai. 

     “Entah kenapa, rasanya seperti sudah lama sekali sejak hanya ada kita berdua, ya, Senpai?”

     "Itu benar. Suananya jadi sangat hidup saat ada mereka."

     "Bersama semua orang juga tidak buruk, tapi aku juga suka suasana tenang dan santai seperti ini."

     Itu juga merupakan perasaan sejatiku.

     Ketika bersama Akimiya, aku juga menyukai suasana yang sedikit ramai dengan kehadiran Miu dan teman-temannya, tapi, waktu yang aku habiskan hanya berdua dengan Akimiya tetaplah memiliki keistimewaan sendiri. 

     Suasana yang tenang, di mana waktu terasa berjalan lambat, memberikan perasaan aneh, seperti mengambang di udara dengan tenang. 

     Bukan berarti yang satu lebih baik atau lebih buruk, hanya saja keduanya jelas berbeda.

     Suara jangkrik terus bergema.

     Langit biru yang cerah berlangsung selamanya.

     Bau rumput kering.

     Bunga matahari bergoyang seperti ombak kuning tertiup angin.

     Dalam pemandangan musim panas itu, aku hanya menyerahkan diriku dengan tulus.

     Itu adalah waktu yang sangat menyenangkan.

     Berapa lama kira-kira hal itu telah terjadi?

     Mungkin hanya sekitar satu menit, atau mungkin sudah tiga puluh menit berlalu.

     "Kenapa kamu suka bunga matahari?"

     "Eh?"

     Tiba-tiba senpai menanyakan pertanyaan seperti itu padaku. 

     "Aku dengar itu karena pemandangannya berubah sepenuhnya, Tapi itu bukan satu-satunya alasan, kan? Karena sejak pertama kali aku melihatmu, kamu selalu menatap bunga matahari dengan sangat tulus dan penuh kasih sayang. Dan itu masih berlaku hingga sekarang. Aku selalu penasaran, kenapa kamu begitu mengarahkan perasaanmu pada bunga matahari dengan sangat dalam."

     "Itu karena ...."

     Kenapa senpai tiba-tiba menanyakan pertanyaan seperti itu padaku?

     Aku tidak tahu alasannya.

     Hal itu cukup biasa bagi senpai untuk tiba-tiba bertanya di luar topik pembicaraan. 

     Namun, pertanyaan hari ini terasa berbeda dari biasanya.

     Oleh karena itu, aku ....

     "... Bunga matahari, adalah bunga yang disukai oleh pacarku dulu."

     Meskipun aku sedikit ragu ... Aku memutuskan untuk berbicara tentang Akimiya.

     Mungkin karena ada sesuatu seperti udara musim panas yang membuat nostalgia, dan rasa nyaman karena untuk pertama kalinya setelah sekian lama, kami berdua saja.

     Entah kenapa, tapi aku merasa seperti bisa berbagi perasaanku dengan senpai.

     Aku bertemu dengannya di ladang bunga matahari, jatuh cinta padanya, berkencan dengannya, dan bahkan setelah kami putus, dia masih memiliki kehadiran yang besar jauh di dalam hatiku dan tersenyum di wajahku.

     "Dia ceria, baik hati, dan sedikit nakal ... Dia adalah seorang gadis yang senyumnya seperti bunga matahari. Aku menyatakan perasaanku padanya di musim panas saat aku kelas dua SMP. Sebelum itu, ada begitu banyak hal yang terjadi ... tapi untungnya, pengakuanku berhasil diterima olehnya."

     Aku mengingat kembali musim panas bersama Akimiya. 

     Walaupun percobaan pertama berakhir dengan hasil yang buruk, pada percobaan kedua, aku bisa menghadapi dia secara langsung dan menyentuh perasaan sejatinya. Perasaan itu, sebagian besar, tidaklah indah dan jujur, tapi aku tidak menyesal telah mendengarnya.

     "Aku sangat menyukainya. Aku rasa itu adalah cinta pertamaku ... Berbicara dengannya membuatku merasa senang, dan bersamanya aku merasa sangat nyaman ... Aku pikir kami bisa terus menghabiskan waktu bersama seperti ini, dan bisa meraih masa depan bersama. Tapi ...."

     Aku menghentikan kata-kataku di situ.

     Aku memandangi bunga matahari sambil mengepalkan tanganku dengan erat. 

     "Tapi ... kami putus, sebelum lulus SMP."

     Aku mengatakan itu seolah-olah aku sedang melepaskan beban di dalam hatiku.

     "..."

     "Aku masih tidak tahu alasannya sampai sekarang. Tentu saja, jika itu adalah keinginan Akimiya, tidak ada yang bisa aku lakukan ... tidak, bukan berarti tidak ada yang bisa aku lakukan, tapi jika itu memang keinginannya, mungkin aku harus menerima kenyataan. Namun, aku bahkan tidak tahu kenapa Akimiya meninggalkanku ...."

     Alasan kenapa Akimiya pergi.

     Alasan kenapa dia mengucapkan perpisahan padaku dan menghilang.

     Sampai saat ini, aku masih belum mengerti alasan di balik tindakannya. 

     "Maka dari itu, mungkin ... sampai sekarang aku masih mencari alasan tersebut, berharap dapat melihat senyumnya sekali lagi, dan mungkin itulah kenapa aku terus memandangi bunga matahari ...."

     Ah, begitu, ya ....

     Setelah perasaan itu diungkapkan, rasanya seperti air yang mengalir dari bendungan, dan tidak bisa dihentikan. 

     Akhirnya, aku menyadari dari lubuk hatiku yang terdalam bahwa aku sangat mencintai Akimiya.

     "..."

     Senpai mendengarkan pengakuanku tanpa berkata apa-apa.

     Dia terkadang mengisyaratkan dengan matanya, terkadang mengangguk sebagai tanggapan, dan hanya menerima perasaanku.

     Dan setelah segala luapan emosiku selesai, senpai dengan tenang berkata seperti ini ....

     “Apa kamu masih menyukainya sekarang juga?”

     "Eh?"

     “Apa kamu … masih menyukai Akimiya Hazumi?”

     "Itu ...."

     Aku ragu sesaat untuk menjawab.

     Tidak ada keraguan bahwa aku masih menyukainya.

     Namun, aku tidak tahu apa itu benar-benar berasal dari perasaan murni atau hanya sekedar keinginan yang kuat. 

     Satu hal yang bisa aku katakan adalah, perasaan ini tidak akan hilang sampai aku bertemu dengannya lagi, berbicara, dan memastikan apa maksud sebenarnya dari semua ini ....

     "..."

     Saat itulah aku merasakan sebuah ketidaknyamanan.

     ... Tidak, tunggu.

     Apa yang baru saja senpai katakan?

     Kata-kata yang baru saja diucapkan senpai.

     Aku merasakan ada sesuatu yang mengganjal di dalamnya ....

     "...!"

     Saat itulah aku menyadarinya.

     Aku ... Apa aku pernah menyebutkan nama depan Akimiya sebelumnya?

     Tidak, aku belum berbicara tentang itu.

     Miu juga memanggilnya 'Akicchi', begitu pun juga Saeki-san, dia memanggilnya 'Akimiya-san', dan aku juga seharusnya hanya memanggilnya dengan nama belakangnya, yaitu 'Akimiya'.

     Tapi jelas sekali, senpai tadi baru saja menyebutkannya.

     Akimiya Hazumi.

     "…"

     Aku secara tidak sengaja melihat wajah senpai.

     Apa hal seperti itu benar-benar terjadi?

     Jika dipikir secara normal, hal itu seharusnya tidak mungkin terjadi.

     Namun, itulah satu-satunya yang terlintas dalam pikiranku.

     Aku memegang bahu senpai seolah-olah aku terpental ke arahnya.

     "Senpai ... Apa kamu tahu tentang Akimiya?! Siapa dia, hubungan seperti apa yang dia miliki denganku, dan mungkin di mana dia sekarang ...!"

     "..."

     Senpai tidak mengubah ekspresinya dan tidak menjawab.

     Namun, matanya menguatkan keraguanku. 

     Aku ingin tahu apa senpai mengetahui keberadaan Akimiya untuk pertama kalinya.

     Mungkin, dia sudah mengetahuinya, dan menghabiskan waktu bersamaku tanpa pernah membicarakannya. 

     Tidak ada cara untuk memastikannya sekarang. 

     Hanya saja, hal seperti itu sudah tidak penting lagi.

     Ada seseorang yang mengetahui keberadaan Akimiya.

     Pasti ada petunjuk disana yang bisa menghubungkan benang tersebut ke Akimiya. 

     Hanya dengan itu saja, sudah cukup membuatku berharap.

     "Tolong beri tahu aku ...! Di mana Akimiya berada ...!"

     Sambil menatap langsung ke arah mata senpai, aku menyampaikan permohonan seperti itu. 

     Aku tidak tahu berapa lama aku melakukannya. 

     Waktu yang terasa abadi dan cepat berlalu pada saat yang sama. 

     Akhirnya, senpai ... perlahan membuka mulutnya.

     "... Apa kamu benar-benar ingin tahu?"

     "Ya!"

     "Bahkan jika itu bisa membuatmu terluka?"

     "Ya …!"

     "Meskipun itu berarti kamu akan menyesal karena telah bertemu dengannya?"

     "Tidak mungkin aku akan menyesalinya ...!"

     "..."

     Mendengar kata-kataku, senpai terdiam beberapa saat, dan menatap lurus ke arahku. Sebuah keheningan yang berbeda dari sebelumnya, dipenuhi dengan ketegangan.

     Namun, akhirnya dia perlahan menghela napas. Sambil menggelengkan kepalanya perlahan, dia membuka mulut.

     "... Baiklah. Aku akan memberitahumu. Di mana Akimiya Hazumi berada sekarang."


Interlude 1 | ToC | Interlude 2

0

Post a Comment